Dalam TikTok analytics, pengikut atau followers merupakan metrik pengukur yang memungkinkan Anda menganalisis minat mereka. Untuk mengetahui apa yang mereka sukai, Anda dapat memakai indikator-indikator berikut yang dapat diakses pada Tab Pengikut yang terdapat di Analisis Saluran.
Jenis kelamin
Pengelompokkan jenis kelamin biasanya berhubungan dengan usia yang memudahkan Anda membuat kampanye pemasaran. Indikator ini menjadi salah satu yang relevan dan perlu ditentukan setepat mungkin, sehingga konten menyasar audiensi yang memerlukan produk.
Aktivitas pengikut
Aktivitas pengikut atau followers merupakan indikator yang membantu Anda mempelajari waktu seperti jam atau hari mereka aktif menggunakan TikTok. Dari sini, Anda akan mudah menentukan jadwal mengunggah konten agar engagement-nya tinggi.
Video yang ditonton
Selanjutnya pada indikator ini, Anda bisa menganalisis konten mana yang disukai pengikut. Ada baiknya Anda mengamati benang merah konten yang selalu memicu interaksi dari audiensi. Jadi, Anda tak akan kesulitan merancang video.
Teritori teratas
Indikator terakhir yang akan membantu Anda menilai perilaku pengikut di TikTok adalah teritori teratas. Di sini, Anda akan melihat lokasi asal pengikut untuk menyesuaikan jenis konten dari segi geografis. TikTok pun akan mengurutkannya sesuai kebutuhan Anda.
Permudah pemakaian indikator-indikator pada TikTok analytics dengan mengandalkan layanan Matamaya! Bersama Matamaya, Anda akan cepat menerima hasil analisis dan laporan sehubungan para pengikut.